SinarHarapan.id-Emisen properti PT Diamond Citra Propertindo Tbk (DADA) konsisten mendukung pengembangan SDM industri. Mereka kembali bermitra dengan Center for Strategic and Leadership (CSEL) Universitas Indonesia dalam Program Mini MBA Real Estate.
DADA menjadi mitra industri untuk sesi sharing bertema “Entrepreneurship & Leadership dalam Industri Properti” di Depok, Desember 2025 lalu.
Direktur DADA Bayu Setiawan hadir sebagai pembicara utama dalam diskusi interaktif tersebut. Ia membagikan pengalaman strategis mengelola bisnis properti berkelanjutan di tengah dinamika pasar yang kompetitif.
Bayu menekankan bahwa entrepreneurship di properti tak hanya soal membangun aset fisik, tetapi juga menciptakan nilai dan kepercayaan jangka panjang.
Baca juga : DADA Tbk Akuisisi Perusahaan Rp174,8 Miliar untuk Garap Perumahan Tapak
Ia menyatakan seorang pemimpin di perusahaan terbuka harus mampu membaca peluang dan mengelola risiko dengan integritas.
DADA sendiri mendorong inovasi dan kolaborasi lintas sektor sebagai strategi menghadapi perubahan pasar. Menurutnya, pemimpin masa depan perlu menggabungkan kompetensi teknis, visi, dan pemahaman pasar yang komprehensif.
Para mahasiswa dari berbagai latar belakang profesional aktif mengajukan pertanyaan selama sesi. Mereka menanyakan strategi pengembangan proyek hingga tantangan nyata yang dihadapi emiten properti di Indonesia.
Ketua Program Mini MBA CSEL UI Fithor Muhammad menyebut keterlibatan DADA memberi nilai tambah signifikan bagi peserta.
Fithor mengatakan program ini dirancang untuk membekali peserta dengan wawasan praktis dari profesional aktif. Kolaborasi dengan mitra industri seperti DADA mencetak lulusan yang siap hadapi tantangan dunia kerja.
Kegiatan ini menegaskan komitmen DADA berkontribusi dalam pengembangan SDM properti Indonesia.




