Gaya Hidup

Kulkas Midea Everest Berkapasitas Penyimpanan Besar dengan Harga Kompetitif

×

Kulkas Midea Everest Berkapasitas Penyimpanan Besar dengan Harga Kompetitif

Sebarkan artikel ini

Midea Everest menawarkan kapasitas penyimpanan besar yang ideal untuk keluarga beranggotakan tiga hingga lima orang

SinarHarapan.id-Sebagai respons terhadap permintaan pasar, Midea Electronics Indonesia menghadirkan kulkas inovatif bernama Midea Everest.

Perangkat ini hadir untuk memenuhi kebutuhan penyimpanan konsumen modern yang menginginkan teknologi canggih dengan harga terjangkau.

Jack Ding, President Director Midea Electronics Indonesia, menjelaskan kebutuhan konsumen modern terhadap kulkas semakin meningkat karena keterbatasan ruang dapur dan gaya hidup yang serba cepat.

Sementara menurut Michael Adisuhanto, Head of Product Management Midea, mengungkapkan bahwa tren konsumen terhadap kulkas dua pintu terus meningkat.(15/1/2025)

Baca juga : Midea Hadirkan Solusi Praktis Melalui Mesin Cuci Front Loading dan Top Loading

Selain itu, Midea Everest menawarkan kapasitas penyimpanan besar yang ideal untuk keluarga beranggotakan tiga hingga lima orang.

Puput Chandra Erlinda, Refrigerator Product Manager Midea menjelaskan, kulkas Midea Everest tersedia dalam dua tipe kapasitas, yakni :

  • 473 liter: Freezer 128 liter, Chiller 345 liter dan
  • 428 liter: Freezer 120 liter, Chiller 308 liter.
Midea Everest berteknologi canggih dengan kapasitas penyimpanan besar.(Red)
Midea Everest berteknologi canggih dengan kapasitas penyimpanan besar.(Red)

Teknologi canggih seperti Advance Cooling dan Fresh Zone menjaga makanan tetap segar lebih lama dan sehat.

Advance Cooling mampu mempertahankan suhu -3°C sehingga bakteri tidak berkembang dan kesegaran makanan lebih terjaga.

Teknologi Fresh Zone juga mengoptimalkan kelembapan sehingga buah dan sayuran tidak mudah layu.

Inovasi seperti fitur Total No Frost menghilangkan kebutuhan defrost manual dengan mencegah terbentuknya es di freezer.

Selain itu, Inverter Quattro meningkatkan efisiensi daya, membuatnya hemat energi sekaligus mengurangi suara bising selama pengoperasian.

Konsumen dapat mengatur suhu lebih mudah menggunakan Exterior Display tanpa membuka pintu kulkas, mengurangi kehilangan energi.

Baca juga : Midea Electronics Resmikan “Shop In Shop” di Lampung, Tingkatkan Layanan Konsumen

Produk ini hadir untuk membantu keluarga modern menghemat waktu dan biaya melalui belanja bahan makanan dalam jumlah besar.

Kulkas ini juga cocok untuk gaya hidup sehat, mendukung meal preparation dan belanja bahan makanan dalam jumlah besar, sehingga menghemat waktu dan biaya, pungkas Michael.

Harga kompetitif mulai Rp4,5 jutaan menjadikan kulkas ini investasi rumah tangga yang hemat dan bernilai jangka panjang.

Prita Ghozie, konsultan keuangan, menyarankan konsumen memilih produk seperti Midea Everest untuk efisiensi anggaran dan manfaat berkelanjutan.