SinarHarapan.id – Menjelang laga penting melawan Bahrain, manajer Timnas Indonesia, Sumardji, memberikan kabar gembira tentang kondisi skuad Garuda. Rizky Ridho dan rekan-rekannya berada dalam suasana yang riang gembira dan siap tempur.
Sebanyak 26 dari 27 pemain Timnas Indonesia telah berkumpul di Bahrain dan telah menjalani latihan kedua di Hamad Town Youth and Sports Ground pada Senin (7/10/2024) malam waktu setempat. Skuad Garuda kini hanya tinggal menunggu kedatangan Maarten Paes, kiper FC Dallas, yang dijadwalkan tiba di Bahrain pada pukul 14.40 waktu setempat.
“Kondisi tim sangat baik dan riang gembira. Alhamdulillah, tidak ada pemain yang mengalami cedera,” ungkap Sumardji dengan penuh semangat.
Pelatih Shin Tae-yong memastikan bahwa semua pemain dalam kondisi prima untuk menghadapi pertandingan melawan Bahrain. Khusus untuk Maarten Paes, meskipun sebelumnya mengalami cedera pergelangan tangan, tim medis PSSI telah memberikan penanganan yang sangat baik.
Setelah tiba di Bahrain, kondisi Paes akan diperiksa kembali untuk memastikan kesiapan bermain.
“Semua masalah telah ditangani oleh tim dokter dan terapi PSSI dengan sangat baik. Dukungan dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, juga sangat luar biasa bagi kami. Harapan kami adalah melawan Bahrain bisa tampil all out dan meraih poin untuk bangsa dan negara,” tambah Sumardji.
Dengan semangat dan kebugaran tim yang optimal, Timnas Indonesia siap memberikan yang terbaik dalam laga melawan Bahrain yang akan berlangsung pada Kamis (10/10/2024).
Pertandingan ini menjadi kesempatan penting bagi Garuda untuk menunjukkan kemajuan dan meraih hasil positif di Kualifikasi Piala Dunia 2026. (rht)