Foto

Hana Bank Catatkan Laba Bersih Semester I 2024 sebesar Rp259,52 Miliar

×

Hana Bank Catatkan Laba Bersih Semester I 2024 sebesar Rp259,52 Miliar

Sebarkan artikel ini

SinarHarapan.id – PT Bank KEB Hana Indonesia (Hana Bank) melaporkan laba bersih semester pertama 2024 sebesar Rp259,52 miliar, naik 13,93% year-on-year. Presiden Direktur Hana Bank, Jong Jin Park, menyatakan bahwa pertumbuhan ini dicapai melalui manajemen risiko yang baik dan penerapan prinsip kehati-hatian, tercermin dari Return on Equity (ROE) 4,91%.

Kualitas aset meningkat dengan rasio Non-Performing Loan (NPL) turun menjadi 0,76% dari 0,95% pada Juni 2023. Hana Bank juga menjaga posisi permodalan dengan Capital Adequacy Ratio (CAR) 27,05% dan Loan to Deposit Ratio (LDR) 139,37%. Total aset naik 6,24% menjadi Rp48,2 triliun, dan Dana Pihak Ketiga (DPK) mencapai Rp25,5 triliun dengan rasio CASA 64,8%.

Hana Bank mengembangkan layanan digital seperti MyHana Mobile Banking, Internet Banking, LINE Bank, dan Corporate Banking System (CBS). MyHana menyediakan berbagai transaksi termasuk BI-FAST dan Scan QRIS, serta fitur investasi reksadana digital. LINE Bank memungkinkan pembukaan rekening dan berbagai transaksi melalui ponsel.

Hana Bank juga meluncurkan program Spend2Fly yang memberikan hadiah perjalanan ke Korea Selatan untuk Nasabah kartu debit Visa Contactless Hana Bank dan LINE Bank yang bertransaksi minimal Rp2 juta/bulan.

Jong Jin Park menutup dengan menegaskan komitmen Hana Bank untuk terus meningkatkan pengalaman dan kenyamanan Nasabah melalui transformasi digital dan solusi inovatif. Foto: SHID/Ruht Semiono

 

Foto

SinarHarapan.id – Dari kiri: Direktur Utama Hana Bank, Jong Jin Park; Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya; Ekonom Institute…