Nasional

Lanjutkan Program Jokowi, Prabowo Layak Terima Tongkat Estafet Jokowi

×

Lanjutkan Program Jokowi, Prabowo Layak Terima Tongkat Estafet Jokowi

Sebarkan artikel ini

SinarHarapan.id – Prabowo Subianto layak menerima tongkat estafet Jokowi, karena sangat mendukung dan akan melanjutkan  kebijakan mantan Wali Kota Solo ini, jika dirinya terpilih menjadi presiden ke delapan periode 2024 – 2029.

“Prabowo layak menerima tongkat estafet dari Jokowi usai selesai dalam tugasnya. Karena Prabowo sangat  mendukung kebijakan mantan Wali Kota Solo,” ujar Ketua Umum Bintang Prabowo 08, Dirk Beni Lumenta, SH.,MH, dalam acara Deklarasi Relawan Bintang Prabowo 08, di Rumah Pemenangan, Jumat (29/9/2023).

 

 

Beni menjelaskan, Bintang Prabowo 08 adalah kumpulan sukarelawan dan aktivis yang terdiri dari  masyarakat lintas partai dan lintas Suku, Agama, Ras, dan Antar Golongan yang merindukan kepemimpinan di Republik Indonesia, yang mampu menjawab  kebutuhan masyarakat yang mumpuni dan Negarawan. Untuk itu  dengan ini    mendeklarasikan,  mendukung, dan mengawal Prabowo Subianto untuk maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024-2029.

Dia menegaskan, kebijakan Jokowi yang akan dilanjutkan Prabowo, yaitu menjadi sejumlah kebijakan yang dicanangkan dan terangkum  dalam Program “Best Results Fast 2024-2029”. Kebijakan dan program tersebut adalah Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Sembako, Kartu Prakerja, dan Program Keluarga Harapan.

Selain melanjutkan kebijakan Jokowi, kata Beni, Prabowo pun memiliki program, antara lain, memberi makan siang dan minum susu gratis untuk semua murid di sekolah, di pesantren, anak-anak balita, dan bantuan gizi untuk ibu hamil di seluruh Indonesia,” paparnya.

Lebih jauh Beni menjelaskan, sebagai pemimpin moderat dan pemberani, Prabowo Subianto sudah mengantongi keunggulan signifikan pada Pilpres 2024 mendatang. Posisi strategis itu terlihat dari animo masyarakat, yang menurut berbagai survei independen menunjukan, Menteri Pertahanan tersebut berpeluang mendapatkan limpahan suara dari kandidat capres lain itu seandainya terjadi tiga poros kandidat.

Mengenai Bintang Prabowo 08, Beni menyampaikan, pihaknya hadir dengan semangat gotong royong dan sukarela tanpa donatur alias biaya urunan dan bisa bekerja bersama dengan tujuan, Indonesia semakin kuat dalam menghadapi berbagai persoalan dan tantangan agar bisa bersaing dengan bangsa – bangsa di dunia Internasional.

“Kami menebarkan semangat yang selama ini digaungkan Prabowo yaitu  cara-cara yang elegan,  lemah lembut, santun dan merangkul ke masyarakat luas, tanpa kekerasan” tandasnya.

Acara deklarasi ini pun diikuti oleh 34 DPD secara Daring (On line) di seluruh Indonesia dan kegiatan ini juga  akan terus dilakukan untuk mendukung Prabowo Subianto, agar bisa terpilih  dalam Pilpres pada 2024 mendatang. SHID/Elvis Sendouw