SinarHarapan.id-Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengatakan, kehadiran para Menteri Ekonomi ASEAN atau ASEAN Economic Ministers atau AEM di Magelang mencerminkan dukungan kepada Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023 yang mengusung tema “ASEAN Matters: Epicentrum of Growth”.
Adanya hal tersebut, mampu menjadi dasar dalam mengedepankan semangat kolaborasi untuk menjadikan ASEAN sebagai pusat pertumbuhan ekonomi global. Sehingga, dapat berkontribusi positif terhadap pembangunan kawasan.
“Pertemuan di Magelang menunjukkan komitmen kita bersama untuk mewujudkan visi membangun ASEAN yang tangguh, adaptif, inklusif, berperan sentral, serta memberikan manfaat bagi masyarakat di kawasan dan di dunia,” kata Mendag Zulkifli Hasan dalam sambutannya pada Gala Dinner di kawasan Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Selasa (21/3/2023)
Mendag berharap, dalam pertemuan yang diselenggarakan pada waktu ke depan dapat menghasilkan kesepakatan nyata dalam bentuk kerja sama antar negara. Sehingga, mampu berkontribusi dalam pertumbuhan perekonomian setiap negara di kawasan ASEAN di masa depan.
“Saya harap dalam pertemuan AEM Retreat pada 22 Maret 2023, kita dapat menghasilkan kesepakatan nyata untuk memastikan bahwa kita semua, sebagai satu entitas ASEAN, dapat berkontribusi positif terhadap pertumbuhan ekonomi dan bekerja sama di berbagai sektor,” kata Mendag Zulkifli Hasan.
Acara jamuan makan malam ini dihadiri Sekretaris Jenderal ASEAN Kao Kim Hourn dan para Menteri Ekonomi ASEAN yang akan menghadiri pertemuan AEM Retreat ke-29 pada Rabu (22/3/2023). Para menteri yang hadir adalah Menteri Perdagangan Kamboja Pan Sorasak; Menteri Industri dan Perdagangan Laos Malaithong Kommasith; Menteri Perdagangan Internasional dan Industri Malaysia Tengku Zafrul Bin Tengku Abdul Aziz; Menteri Perdagangan dan Industri Filipina Alfredo Espinosa Pascual; Deputi Menteri Permanen Thailand Wanchai Varavitha; Deputi Menteri Industri dan Perdagangan Vietnam Tran Quoc Khanh.
Serta mewakili Menteri Perdagangan Brunei Darussalam dan Menteri Perdagangan Singapura yaitu Sekretaris Permanen Ekonomi, Perdagangan dan Industri Brunei Darussalam May Fa’ezah Ahmad Ariffin dan Direktur Divisi ASEAN pada Kementerian Perdagangan dan Industri Singapura.Turut hadir Menteri Pariwisata, Perdagangan, dan Industri Timor Leste Jose Lucas Do Carno Da Silva.(isn/infopublik)