Olah Raga

Valentino Simanjuntak-JebreeetMedia Bikin Fun Tournament Badminton 

×

Valentino Simanjuntak-JebreeetMedia Bikin Fun Tournament Badminton 

Sebarkan artikel ini
Valentino Simanjuntak dan Jebreeet Media bakal menggelar turnamen Bulutangkis bertajuk PB INA Badminton Fun Tournament pada 17-18 September 2022. (Dok/sh.id)

Sinarharapan.id–  Valentino Simanjuntak biasa disebut  Valentino Jebret  bakal menggelar turnamen bulutangkis bertajuk PB INA Badminton Fun Tournament pada 17-18 September 2022.

Turnamen yang digelar oleh JebreeetMedia ini akan berlangsung di Candra Wijaya International Badminton Centre, Tangerang. Sederet selebminton dan atlet juga turut meramaikan turnamen dengan total hadiah lebih dari Rp100 juta ini yang diberi nama PB INA Fun Badminton Tournament.

“Ini kan janji gue ketika kemarin di Tepok Bulu sama Vincent mau bikin turnament badminton dan akhirnya gue wujudin,” tutur Valentino Simanjuntak di kawasan Senayan Jakarta Pusat, Senin (12/9/2022).

Sesuai namanya, PB INA Fun Tournament ini memiliki tujuan untuk semakin memajukan dan mempopulerkan dunia olahraga di Indonesia, khususnya bulutangkis.

Selain itu, event ini juga sebagai ajang reuni antar legenda bulutangkis nasional serta para publik figur yang memang gemar dan mengikuti perkembangan olahraga bulutangkis.

Kegiatan ini sejatinya bukan merupakan event olahraga pertama yang digulirkan oleh Jebreeet Media. Pasalnya, Jebreeet Media sebelumnya telah menjalankan program Jebreeet Tarkam, yakni program sepak bola antar kampung.

“Setelah Jebreeet Tarkam di bola, gue mau bikin turnamen yang isinya mantan pemain pelatnas semua dan juga artis yang pengen jadi atlet bulutangkis,” ungkap Valentino Simanjuntak.

Untuk bulutangkis kali ini, Jebreeet Media akan mengusung sebuah turnamen yang akan diikuti oleh beberapa pihak, dari mulai public figure, eks pelatnas, dan legenda badminton Indonesia.

PB INA Open Fun Tournament ini sendiri juga merupakan bagian dari janji Valentino Simanjuntak saat dirinya menggelar pertandingan melawan presenter Vincent Rompies di Tepok Bulu 2022.

Saat itu, ia berjanji akan memajukan badminton dengan meluncurkan sebuah program yang bisa diikuti banyak eks pelatnas.

Tak butuh waktu lama, akhirnya Valentino Simanjuntak bersama Jebreeet Media selangkah lagi bakal memenuhi janji tersebut.

“Sesuai janji, gue akan coba memajukan dan meramaikan dunia perbulutangkisan. Tunggu pertandingan 8 ex pelatnas dan legend berpasangan dengan 8 public figure di PB INA Fun Badminton Tournament,” pungkasnya. ***