Ekonomi

Adira Finance Raih Puluhan Penghargaan Bergengsi Selama 2024

×

Adira Finance Raih Puluhan Penghargaan Bergengsi Selama 2024

Sebarkan artikel ini

SinarHarapan.id-Adira Finance mencatat keberhasilan gemilang pada 2024 dengan meraih puluhan penghargaan bergengsi dari berbagai lembaga.

Penghargaan tersebut menunjukkan komitmen Adira Finance dalam memberikan layanan terbaik, berinovasi digital, dan mendukung masyarakat serta lingkungan.

Pertama kategori kinerja, Adira Finance sukses atas pengelolaan aset, kredit sehat, dan inovasi pembiayaan yang signifikan.

Lalu, Infobank Multifinance Award 2024 menobatkan Adira Finance sebagai perusahaan dengan performa unggul pada aset lebih dari Rp10 triliun.

Kemudian, Indonesia Finance Conference & Award 2024 mengapresiasi Adira Finance sebagai multifinance publik terbaik dengan aset lebih dari Rp25 triliun.

Hingga November 2024, Adira Finance mencatat pembiayaan baru Rp33,5 triliun dengan pertumbuhan pesat pada segmen non-otomotif.

Dalam transformasi digital, Adira Finance meraih penghargaan Infobank Digital Brand Recognition 2024 dan AI Collaboration Award.

Komitmen pada layanan berkualitas membawa Adira Finance memenangkan Living Legend Companies Award 2024 dan Otomotif Choice Award.

Pada bidang komunikasi korporasi, penghargaan Indonesia Public Relation Awards 2024 dan Jawa Pos Brand of the Year.

Adira Finance juga mendukung keberlanjutan lingkungan, terbukti dengan Baznas Award 2024 dan Indonesia’s Top Green Leaders Award.

Pengelolaan SDM terbaik sukses melalui penghargaan Indonesia Human Capital Awards 2024 dan Top Human Capital Awards.

CEO Dewa Made Susila memperoleh penghargaan bergengsi, termasuk Best CEO dan Top CEO Indonesia Awards 2024.

Swandajani Gunadi memenangkan Best CMO pada Indonesia Best CMO Awards 2024 atas inovasi pemasaran yang strategis.

Sylvanus Gani terpilih sebagai Best CFO 2024 karena berhasil diversifikasi pembiayaan untuk pertumbuhan segmen bisnis.

Takanori Mizuno diakui sebagai pemimpin masa depan melalui penghargaan pada The 200 Future Leaders Infobank.

Penghargaan-penghargaan ini mendorong Adira Finance untuk terus berinovasi, memberikan solusi finansial, dan berkontribusi pada perekonomian nasional.