SinarHarapan.id-Pasca mereda nya pandemi Corona dan mulai membaiknya perekonomian global, Epson kembali berpartisipasi dalam memeriahkan ajang pameran terbesar di beberapa wilayah di Indonesia.
Epson telah berpartisipasi pada ajang pameran Pekan Raya Jakarta (PRJ) , Indocomtech di JCC Senayan, Jakarta dan Surabaya Printing Expo 2022 yang digelar di Grand City Surabaya, Surabaya.
Di setiap pamerannya Epson selalu menawarkan berbagai macam produk mulai dari Printer, Scanner, Laser, Label, dan Projector. Epson pun menawarkan berbagi penawaran menarik mulai dari lelang produk hingga potongan harga hingga 50% untuk menarik antusias pembeli dan pengunjung serta meningkatkan brand awareness dari produk unggulan Epson.
Melalui tiga pameran besar ini, Epson Indonesia terus mengkampanyekan program keberlanjutan Be Cool sebagai program kampanye ramah lingkungan dengan menyajikan produk – produknya yang terus berinovasi dalam menyelamatkan lingkungan dengan teknologi bebas panas yang sekaligus dapat menghemat energi dan penggunaan sumber daya.
Salah satunya yaitu pada rangkaian printer Ecotank yang banyak diminati oleh market di Indonesia dengan menggunakan teknologi bebas panas (Heat-Free Technology).
“Setelah masa hiatus yang cukup lama dalam kegiatan pameran dikarenakan pandemic, ini merupakan beberapa event besar yang kami ikuti Kembali pada tahun ini karena pada era kini antusiasme public cukup besar untuk hadir pada acara pameran maka moment ini membuat Kami cukup optimis dalam segi penjualan dan pengenalan produk Epson, kami juga menggandeng dealer resmi Epson Indonesia untuk ikut serta berpartisipasi pada event ini.” ujar Nolly Dhanurendra, Departement Head Marcomm & PR Epson Indonesia.
Selanjutnya Nolly mengatakan partisipasi Epson Indonesia dilakukan agar dapat terus menjangkau public dengan menyediakan produk – produk yang dapat memenuhi kebutuhan konsumen, dengan penawaran khusus yang ditawarkan secara ekslusif pada ketiga event ini.(Iwan)