SinarHarapan.id – Dari kiri ke kanan Direktur Komersial dan UMKM Bank bjb Nancy Adistyasari, Direktur Utama Bank bjb Yuddy Renaldi, Direktur Keuangan Bank bjb Hana Dartiwan, Direktur IT dan Transaction Banking Rio Lanasier pada acara Public ekspose Bank BJB tahun 2024 di Jakarta, Selasa (10/12/2024). Bank bjb mencatatkan kinerja dan pertumbuhan bisnis yang solid sepanjang tahun 2024. Di tengah tantangan ekonomi nasional dan global, bank bjb menunjukkan kinerja berkelanjutan yang solid. Direktur Utama bank bjb, Yuddy Renaldi, dalam Public Expose 2024, menyatakan bahwa keberhasilan tersebut tidak terlepas dari inovasi layanan perbankan, diversifikasi bisnis, serta pengelolaan risiko yang matang.
Hingga kuartal III 2024, bank bjb mencatat pertumbuhan total aset sebesar 17,1% year-on-year (yoy) menjadi Rp210 triliun. Dana Pihak Ketiga (DPK) meningkat 17,1% yoy menjadi Rp153,2 triliun, sementara kredit termasuk pembiayaan tumbuh 10,4% yoy hingga mencapai Rp138 triliun. Laba sebelum pajak konsolidasi tercatat sebesar Rp1,47 triliun, dan laba setelah pajak mencapai Rp1,16 triliun. Foto: SHID/Ruht Semiono